Macam – macam metode penelitian wajib diketahui khususnya bagi seorang mahasiswa tingkat akhir yang sedang mengerjakan skripsi, tesis, maupun disertasi. Proses penyusunan tentunya harus mengikuti kaidah-kaidah penulisan secara sistematis dengan menggunakan berbagai macam metode penelitian.
Melalui metode penelitian, hal ini akan memberikan Anda gambaran tentang rancangan penelitian yang berupa prosedur serta langkah-langkah yang harus Anda lakukan, waktu penelitian, sumber data penelitian, dan bagaimana data-data tersebut bisa Anda peroleh, lalu dilakukan pengolahan dan analisis.
Metode penelitian sendiri dapat diartikan sebagai serangkaian proses maupun cara yang dipilih secara spesifik untuk bisa menyelesaikan masalah yang telah diajukan di dalam sebuah penelitian atau riset.
Metode penelitian berbeda dengan metodologi penelitian, yang mana metodologi penelitian adalah ilmu yang menjelaskan tentang bagaimana seharusnya penelitian tersebut dilaksanakan.
Manfaat Adanya Metode Penelitian
Metode penelitian adalah salah satu bagian terpenting di dalam susunan penelitian yang sistematis. Bagian ini juga memiliki banyak manfaat untuk penelitian yang sedang Anda lakukan. Hal yang pasti bahwa metode penelitian akan lebih memudahkan Anda yang saat ini tengah mengerjakan tugas akhir, baik berupa skripsi, tesis, maupun disertasi.
Tidak hanya itu saja, melalui metode penelitian, Anda akan memiliki banyak pengetahuan karena seringnya dalam melakukan analisis untuk berbagai permasalahan yang memaksa Anda agar mengumpulkan data-data relevan yang akan dilakukan analisis menggunakan suatu teori yang tepat. Jadi, dalam hal ini Anda akan belajar untuk bisa memberikan gagasan yang sudah disertai dengan fakta-fakta.
Dan kemudian, dengan macam-macam metode penelitian ini Anda bisa memberikan ide serta saran untuk suatu masalah. Di mana sebelumnya Anda sudah melakukan serangkaian riset terlebih dahulu yang didasarkan pada data dan teori, sehingga Anda bisa lebih mempertanggungjawabkan penelitian Anda.
Jadi, metode penelitian ini tidak bisa diremehkan begitu saja. Karena bagian inilah yang akan membuat Anda untuk bisa memiliki sikap dan pola pikir yang analitik, kritik, dan kreatif.
Macam-Macam Metode Penelitian
Pada umumnya, metode penelitian terdiri dari beberapa jenis. Berikut adalah beberapa jenis metode penelitian yang perlu Anda ketahui.
1. Metode Kualitatif
Metode ini bersifat menjelaskan dengan menggunakan analisis. Untuk pelaksanaannya, metode kualitatif bersifat subjektif, yang mana proses penelitian ini lebih kepada landasan teorinya. Metode dengan kualitatif biasanya juga disebut dengan metode etnografi karena bersifat jamak dan digunakan untuk mengamati tentang kondisi sosial dan budaya.
Karakteristik dari penelitian kualitatif diantaranya menggunakan latar alamiah atau konteks dari suatu keutuhan, analisisnya menggunakan data induktif, lebih mementingkan proses daripada hasilnya, serta instrumennya adalah manusia yang bisa berupa Anda sebagai peneliti atau dengan bantuan orang lain.
Selain itu, penelitian kualitatif juga akan mengumpulkan data-data deskriptif seperti kata dan gambar, bukannya angka. Dan secara umum penelitian ini akan menyusun desain yang dilakukan terus-menerus dan disesuaikan dengan kenyataan yang ada di lapangan, di mana hal ini sifatnya sementara.
2. Metode Kuantitatif
Macam macam metode penelitian salah satunya adalah metode kuantitatif yang pelaksanaannya sistematis, terstruktur, dan rinci. Di dalam melaksanakan penelitian ini berfokus kepada angka, grafik, tabel dan diagram dalam menghasilkan hasil data dan informasi yang sudah didapatkannya.
Karakteristik dari penelitian ini biasanya akan menggunakan sampel yang luas, random, akurat, dan representatif. Penelitian ini akan menekankan kepada generalisasi sampel yang diberlakukan untuk semua anggota populasi. Serta untuk analisis datanya akan dilakukan secara deduktif, karena hipotetis sudah dibangun dengan berdasar pada konstruksi teori yang ada.
3. Metode Survei
Metode ini digunakan untuk bisa memperoleh hasil penelitian yang berupa pendapat atau opini yang berasal dari orang lain. Di mana orang tersebut telah melakukan interaksi secara langsung dengan objek yang diamatinya. Tujuan yang ingin dicapai dari metode survei adalah bisa mendapatkan gambaran umum dari sampai beberapa orang.
Karakteristik dari penelitian ini adalah dilandasi dengan kerangka berpikir yang sesuai dengan nalar, sistematis, dan runtut. Lalu penelitian ini tidak hanya akan menampilkan fakta yang secara deskriptif saja, tetapi juga sesuai dengan analisis kausalitas.
Selain itu, hasil dari penelitian ini bisa digeneralisasikan untuk wilayah yang luas. Lalu, bisa menggunakan waktu yang singkat untuk menghasilkan informasi yang banyak serta bisa Anda manfaatkan untuk berbagai tujuan. Dan secara umum, penelitian ini akan diambil dari masalah-masalah yang spesifik.
4. Metode Ekspos Facto
Penelitian yang menggunakan metode ekspos facto adalah dengan melakukan penelitian sebab-akibat dari adanya peristiwa tertentu. Melalui sebab-akibat itulah, maka nantinya Anda akan menjumpai adanya kemungkinan baru yang bisa menjadi indikator di dalam serangkaian proses penelitian.
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menemukan penyebab dari adanya kemungkinan perilaku maupun fenomena yang disebabkan oleh suatu peristiwa. Di mana perilaku yang menjadi penyebab pada variabel bebas yang secara keseluruhan terjadi.
Macam-macam metode penelitian yang berupa ekspos facto ini memiliki karakteristik di mana data akan dikumpulkan setelah semua peristiwanya terjadi. Untuk variabel terikat akan ditentukan lebih dulu, lalu berlanjut ke belakang untuk bisa menemukan sebab, hubungan, serta maknanya.
Penelitian ekspos facto ini jika dalam beberapa penelitian eksperimen tidak bisa dilakukan, seperti tidak memungkinkan untuk memilih, mengontrol, dan memanipulasi aktor-faktor yang akan dibutuhkan dalam penelitian sebab-akibat secara langsung.
Lalu jika kontrol semua variabel, kecuali independen tunggal, tidak realistik, dan artifisial, mencegah adanya interaksi yang normal dengan menggunakan variabel lain yang mempengaruhi.
Kemudian jika kontrol secara laboratorium yang diperuntukkan pada beberapa tujuan yang tidak praktis, baik dari sisi biaya serta etik yang masih dipertanyakan.
5. Metode Deskriptif
Metode penelitian ini bertujuan untuk bisa menjelaskan peristiwa tertentu yang sedang terjadi di masa saat ini dan masa lalu. Pada dasarnya tujuan dari metode deskriptif ini adalah untuk mendeskripsikan, menjelaskan, serta memvalidasi suatu temuan penelitian. Metode yang digunakan terdiri dari dua jenis, yakni sepanjang waktu atau longitudinal dan waktu tertentu atau cross sectional.
Metode ini memiliki kriteria bahwa data yang dikumpulkan, disusun, dan dijelaskan, maka akan dilanjutkan ke tahap analisis dengan melibatkan teknik analitik. Kemudian penelitian ini akan memusatkan penelitian pada pemecahan suatu masalah aktual atau pun masalah yang sedang Anda alami saat ini.
Lalu, metode ini akan mendeskripsikan dari setiap langkah-langkah penelitian serinci mungkin, menerangkan prosedur dari pengumpulan data, serta memberikan alasan yang dirasa kuat tentang kenapa Anda sebagai peneliti menggunakan teknik tertentu dan tidak memilih menggunakan teknik lainnya.
Dengan begitu, metode penelitian ini sangatlah penting di dalam suatu penelitian atau penyusunan tugas akhir Anda. Secara umum banyak yang menggunakan metode penelitian berupa kualitatif dan kuantitatif atau melakukan mix method dengan mengkombinasikan antara metode kualitatif dan kuantitatif. Dengan macam-macam metode penelitian inilah, Anda bisa menyusun penelitian dengan mudah dan terstruktur serta bisa dipertanggungjawabkan.