KabarUang.com, Jakarta – BNI Syariah terus melakukan pengoptimalan pelayanan serta transaksi keuangan nasabah. Menghadapi majunya teknologi, BNI Syariah menggencarkan pelayanan melalui kartu BNI yakni iB Hasanah Card.

BNI Syariah terus mencoba menerapkan strategi untuk memberikan kenyamanan bagi masyarakat dalam bertransaksi. BNI Syariah pun menggandeng banyak merchant atau mitra di berbagai kategori. Mulai dari yang promo, diskon bahkan cashback.
SEVP Bisnis Ritel serta Jaringan BNI Syariah, Iwan Abdi mengatakan bahwa Merchant yang sudah bekerjasama dengan BNI Syariah ada berbagai kategori. Diantaranya yakni fashion, travel, pendidikan, hotel syariah, restoran maupun e-commerce.
“Sebagai Hasanah Banking Partner, BNI Syariah senantiasa berkomitmen untuk dapat memberikan solusi yang hasanah bagi masyarakat dalam aktifitas dengan lebih mudah, termasuk dalam berbelanja online,”ungkap Iwan pada Kamis (29/8) dilansir republikaonline.com.
Selain itu juga, BNI Syariah sudah bekerjasama dengan bebera e-commerce untuk metode pembayaran bagi pengguna BNI iB Hasanah Card. Mulai dari Pegipegi, JDID, Tokopedia, Bukalapak, Traveloka, Shopee hingga Tiket.com.
Lalu, untuk memperkuat positioning BNI iB Hasanah Card sebagai Travel Card, BNI Syariah juga bekerjasama dengan berbagai hotel syariah. Diantaranya Hotel Noor, Cinnamon dan Grand Daffam di Bandung. Selain itu, Hotel Namira di Surabaya.
BNI Syariah juga mengikuti event fair yang dilaksanakan BNI seperti Japan Airlines Travel Fair yang juga menggandeng beberapa merchant. Seperti Nusantara Foundation, Castourindo dan Travel Persada Indonesia. Untuk kebutuhan perjalanan ke luar negeri, iB Hasanah menggunakan jaringan Mastercard, dimana bisa dierima di seluruh dunia dengan rute yang kompetitif.
Bahkan BNI Syariah juga kerap menggelar promo-promo menarik seperti diskon atau cashback untuk transaksi, baik untuk pembelian tiker hingga kebutuhan sehari-hari. BNI Syariah juga menawarkan berbagai promo hotel, retoran hingga paket umrah dan wisata Muslim.
“Melalui BNI iB Hasanah Card, BNI Syariah mengajak segenap masyarakat untuk bijak dalam mengelola keuangan, bukan mendorong konsumerisme berlebihan. Dengan adanya kartu ini, diharapkan bisa membuat masyarakat berhijrah ke yang Hasanah,”tuturnya.
Kelebihan kartu iB ini yakni adanya akad yang melandasi penerbitan kartu, sistem perhitungan ujroh atau fee, pembatasan transaksi dan kategori biaya yang muncul. Kartu ini hanya bisa bertransaksi di merchant yang halal di seluruh dunia.
Sedangkan untuk biayanya, bagi membership dibayar sekali setahun, besarannya tergantung jenis kartu yakni Classic, Gold atau Platinum. Selain itu ada juga biaya yang dikenakan berdasarkan besar limit kartunya namun jumlahnya tetap sama setiap bulannya. Pengguna juga bisa mengajukan permintaan Increase Credit Limit melalui call center. Prosesnya maksimal satu hari.